STONEHOUSE BED AND BREAKFAST
Awalnya kita bukan akan menginap di hostel ini. Tapi, gara-gara hotel bintang 4 sebelumnya yang kita booking melalui AGODA, sedang direnovasi, jadilah turun grade menyewa penginapan yang lebih murah karena budgetnya jadi berkurang ;p
Pilihan jatuh ke Stonehouse Bed & Breakfast. Alasan pertama, lokasinya dekat dengan Kamias Station. Berhubung kita merencanakan untuk datang ke Villa Escudero di San Pablo City, yang bisnya berangkat dari Kamias Station ini. Alasan kedua, review orang-orang yang pernah stayed di sana bagus-bagus. Semua pada puas ama pelayanan dan apa yang didapat dari penginapan bertipe BnB ini. Dan alasan ketiga, murah sih 😉
Sampai di Manila, kita sedikit kesulitan mencari lokasi hostel ini. Apalagi letaknya bukan tepat di Manila, melainkan Quezon city. Setelah susah payah bertanya ke orang-orang, akhirnya berhasil juga turun di MRT, Quezon Station. Keluar dari station, mulai kesulitan lagi gimana caranya menemukan itu hostel dengan naik jeepney, kalo bisa. Supaya onkos transport bisa ditekan. Tapi orang-orang yang kita tanya, pada ga tau lokasi hostel ini, yang otomatis ga bisa kasih tau juga jurusan jeepney yang harus diambil. Daripada pusing, udah deh, naik taxi aja supaya gampang. Supir taxi yang kita tanya ternyata tau lokasinya. Setelah bilang kita maunya naik taxi argo, baru deh naik ke taxi. Perjalanan kesana ternyata ga begitu jauh. Harga di argo hanya tertera P70. Kasih aja deh P100 ke supirnya.
StoneHouse Bed and Breakfast ini terletak di pinggiran jalan yang lumayan strategis karena dikelilingi banyak sekali cafe, resto, ato stand penjual makanan minuman. Ada Jollibee, Mang Inasal, Shakey’s, Starbuck, Chillis, dan banyak lagi lainnya. Jika kuat jalan sampai ke ujung, ada semacam mall kecil Il Terrazzo, yang kalo diliat dari kondisi dan jumlah pengunjung sih, seperti hampir bangkrut, saking sepi dan sedikit sekali toko ;p
Back to Stonehouse Bed and Breakfast..
Staf resepsionis yang melayani kita, luar biasa ramah. Selalu tersenyum, dan bahasa Inggrisnya juga lumayan mudah dimengerti. Dia hanya memfotokopi pasport kita, lalu dengan sopan meminta uang deposit P500 yang akan dikembalikan saat kita check out.
Kamar kita terletak di lantai 4. Untungnya ada lift. Begitu buka pintu, vooillaaa…. kamarnya imut sekaliii ;p. Tapi yang paling imut dari semuanya, adalah TV ;p hihihihi.. Gile, mataku yang minus bisa makin minus nonton tontonan sekecil itu. Tapi, dengan harga kamar semalam yang cuma sekitar Rp 200,000, masa sih mau ngarepin TV gede plus kamar mewah ;p?
![]() |
Kamar Stonehouse Bed and Breakfast |
![]() |
Tv nya Imut dan Oldies |
Kalo soal kebersihan, baik kamar dan kamar mandinya bersih. Mereka juga nyediain air panas, handuk dan sabun.
![]() |
Kamar Mandi |
Asiknya lagi, disediain sarapan juga untuk semua tamu hotel. Walopun menunya ga banyak pilihan, apalagi buatku yang muslim. Tapi setangkup roti, telur dadar, buah dan selai, udah cukup lah. Pilihan minum bisa kopi, teh, ato air putih.
Nah, kekurangan dari hostel ini, buatku sih, bantalnya keras booo ;p Leher jadi agak sakit kalo bangun tidur.
Trus, colokan listrik cuma ada 1. Jadinya kalo bawa gadget banyak, gantian deh dicharge nya ;p
Udah, cuma 2 itu aja minus poin dari hostel ini. Jadi buat siapa aja yang mungkin cuma mau numpang tidur, dan ga mentingin soal fasilitas bantal keras, tivi kecil, ato kamar sempit, cocoklah tinggal di sini. Karena plus poin hostel ini masih lebih banyak dari minusnya. Staff ramah, dan sangat helpful, deket kemana-mana, jeepney banyak, taxi selalu lewat, sarapan gratis, trus bersih dan murah, kurang apa coba 😉 ??!
Alamat :
Stonehouse Bed & Breakfast
1315 E. Rodriguez Ave., Barangay Kristong Hari
1315 E. Rodriguez Ave., Barangay Kristong Hari
Quezon City, Philippines
Hai…seneng sekali baca ulasannya. Kbtlan kt sekelg dg 2 anak dewasa mau ke manila 4 agts ini. Mhn infonya dong itynerary yg bagus. Kt smpi tgl 11 agts. Tx yao
di sana ada museum sepatu, ato kalo mw ke thempark enchanted kingdom mba… trs harus dtg jg k waterfall restaurant di daerah escudero…baca cerita legkap dan cara kesananya dari blogku aja…ada aku tulis kok 😉